img not found!

Mahasiswa Program Studi Biologi Fmipa Untan Menjadi Finalis Olimpiade Nasional Mipa Perguruan Tinggi (on-mipa Pt) Di Universitas Hasanuddin Makassar

Mahasiswa Program Studi Biologi atas nama Hidayat berhasil masuk sebagai finalis Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam di Bidang Biologi yang dilaksanakan di Universitas Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan. Kompetisi dilaksanakan dari tanggal 12 hingga 17 Mei 2024. Hidayat merupakan mahasiswa Biologi pertama yang masuk ke jajaran Finalis Kompetisi Nasional sejak ON-MIPA PT dilaksanakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Hasil yang diraih ini menjadi kebanggaan dan sekaligus motivasi bagi Program Studi Biologi untuk mempersiapkan mahasiswa-mahasiswa agar lebih siap untuk mengikuti kompetisi ONMIPA PT Bidang Biologi mulai dari kompetisi tingkat Universitas, Wilayah LLDIKTI 11, hingga Nasional.